TIX ID Box Office (5-11 Januari)
- byTIX ID Admin
- January 12, 2026

Halo sobat TIX ID! Bingung mau nonton apa di minggu ini? Tenang, supaya nggak salah pilih, mending intip dulu daftar film yang lagi ramai dan paling banyak diburu tiketnya pada minggu lalu berdasarkan TIX ID box office pada minggu lalu:

1. AVATAR: FIRE AND ASH
Melanjutkan kisah keluarga Sully setelah peristiwa tragis di film sebelumnya, Jake dan Neytiri kini harus menghadapi duka mendalam sekaligus ancaman baru dari klan Mangkwan atau “Ash People”. Kelompok Na’vi yang brutal dan memuja api ini dipimpin oleh Varang, memaksa keluarga Sully untuk kembali berjuang demi menyatukan Pandora di tengah konflik emosional yang lebih kelam.
2. AGAK LAEN: MENYALA PANTIKU!
Empat sekawan komika yang kini berprofesi sebagai detektif gagal. Boris, Bene, Indra, dan Oki akhirnya mendapat kesempatan terakhir untuk membuktikan kemampuan mereka lewat misi penyamaran di sebuah panti jompo misterius. Alih-alih menangkap buronan pembunuhan dengan lancar, aksi mereka justru memicu kekacauan komedi situasi yang absurd dan penuh kejutan.
3. DUSUN MAYIT
Empat pendaki: Aryo, Nita, Raka, dan Yuni yang niat awalnya ingin menikmati keindahan Gunung Welirang justru terjebak dalam petaka setelah tersesat di sebuah pasar misterius yang merupakan batas wilayah ghaib. Mereka kini harus berjuang keluar dari desa misterius tersebut sambil menghadapi teror festival rakyat aneh dan gangguan makhluk dari dimensi lain.

4. JANUR IRENG: SEWU DINO THE PREQUEL
Sebagai prekuel dari kisah Sewu Dino, film ini mengungkap asal-usul penderitaan keluarga Atmojo yang berawal dari kisah Sabdo dan Intan yang dilarang untuk bersatu. Terjebak dalam janji kekayaan dari paman mereka, Arjo Kuncoro, satu-satunya cara bagi mereka untuk selamat adalah melalui santet paling mematikan di tanah Jawa yang dikenal sebagai Janur Ireng.
5. GREENLAND 2: MIGRATION
Tujuh tahun setelah hantaman komet menghancurkan bumi, keluarga Garrity terpaksa meninggalkan bunker perlindungan mereka di Greenland karena sumber daya yang mulai menipis. John, Allison, dan putra mereka harus melakukan perjalanan berbahaya melintasi Eropa yang telah membeku dan hancur untuk menemukan tempat tinggal baru yang lebih layak huni.

6. MODAL NEKAD
Tiga saudara laki-laki yang sering berselisih terpaksa harus bersatu demi melunasi biaya rumah sakit ayah mereka yang membengkak. Dengan modal nekat, mereka melakukan langkah-langkah konyol dan berbahaya yang justru menciptakan kekacauan baru, memaksa mereka mengambil keputusan paling berani untuk keluar dari jeratan masalah keluarga tersebut.
7. THE HOUSEMAID
Millie, seorang wanita muda dengan masa lalu yang kelam, mencoba memulai hidup baru dengan bekerja sebagai pembantu rumah tangga di rumah mewah milik pasangan kaya, Nina dan Andrew. Namun, pekerjaan yang awalnya tampak sempurna itu perlahan berubah menjadi permainan kekuasaan dan rahasia berbahaya yang membuktikan bahwa kesempurnaan keluarga tersebut hanyalah ilusi semata.

8. UANG PASSOLO
Biba dan Rizky hanya ingin mengadakan pesta pernikahan sederhana yang penuh makna, namun impian itu terhambat oleh keluarga besar Biba yang sangat mementingkan gengsi sosial dan tradisi “uang passolo”. Konflik pun bermunculan ketika tradisi pernikahan berubah menjadi ajang pamer kekayaan, menguji cinta mereka di tengah tekanan finansial dan tuntutan keluarga.
9. MUSUH DALAM SELIMUT
Kehidupan rumah tangga Gadis dan Andika yang harmonis mulai terusik sejak kehadiran tetangga baru bernama Suzy yang awalnya terlihat sangat ramah. Kecurigaan Gadis perlahan berubah menjadi ketakutan saat ia menyadari bahwa ada pengkhianatan yang jauh lebih kejam daripada sekadar perselingkuhan yang sedang mengintai ketenangan keluarganya.

10. SUKA DUKA TAWA
Tawa, seorang komika muda yang sukses besar dengan membawakan materi stand-up tentang luka masa kecil dan aib ayahnya, harus menghadapi dilema saat ia kembali bertemu dengan sang ayah yang kariernya justru hancur. Melalui dukungan sahabat-sahabatnya yang kocak, ia belajar untuk berdamai dengan masa lalu dan mengubah setiap rasa sakit menjadi tawa yang menyembuhkan.
Nah, itu dia deretan film yang lagi hits dan paling banyak ditonton minggu lalu. Kira-kira dari daftar di atas, mana nih yang bakal jadi jadwal kencan atau agenda seru-seruan bareng teman kamu nanti? Apapun filmnya, pesan kursi favorit kalian hanya di TIX ID!