Kenalan Lebih Dalam Sama Papa Zola Lewat Film Papa Zola The Movie!

Film kali ini tentunya akan membahasa tentang sisi lain Papa Zola yang digambarkan sebagai sosok ayah pekerja keras yang sangat berdedikasi demi kebahagiaan keluarganya. Fokus utamanya sederhana namun menyentuh, yaitu menabung sedikit demi sedikit agar bisa memberikan liburan yang layak bagi istri dan anak tercintanya. Namun, rencana tenang tersebut berubah total saat ia bertemu kembali dengan teman lama yang membuka kotak pandora masa lalunya.

RM60m and counting: 'Papa Zola The Movie' overtakes 'Ejen Ali 2' to become  Malaysia's top-grossing animation (VIDEO) | Malay Mail

Ternyata, jauh sebelum menjalani kehidupan domestik Papa Zola dan Mama Zila, mereka adalah anggota elite dari sebuah organisasi rahasia bernama P.A.P.A. Ingatan tentang kejayaan dan kemampuan tempur hebat mereka sengaja dikubur dalam-dalam hingga mereka sendiri melupakannya. Pertemuan tak terduga tersebut menjadi pemicu bangkitnya kembali identitas tersembunyi yang selama ini tersimpan rapat di balik sosok orang tua biasa.

MONSTA Announces Global Theatrical Release for Papa Zola The Movie – Monsta  News

Ketegangan mencapai puncaknya ketika Pipi Zola diculik oleh bangsa alien saat mereka sedang asyik berkemah. Dalam situasi genting ini, Papa Zola dan Mama Zila tidak punya pilihan lain selain memulihkan kembali ingatan dan skill tempur P.A.P.A. mereka yang sudah berkarat. Perjalanan menyelamatkan sang putri pun berubah menjadi misi penyelamatan dunia, di mana pasangan ini harus membuktikan bahwa kasih sayang orang tua adalah kekuatan paling dahsyat untuk melawan ancaman luar angkasa.